JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Queen Vanisa Rafilla
Queen Vanisa Rafilla
6 bulan yang lalu

Saya membaca buku yang berjudul Matematika, saya membaca buku tema kelas 6

Gania Indira Putri
Gania Indira Putri
6 bulan yang lalu

"Bumi sebagai ruang kehidupan". Menceritakan tentang : 1.bagian2 bumi yg terdiri daratan (litosfer), perairan (hidrosfer), udara (atmosfer). 2. Perubahan bentuk permukaan bumi. 3. Proses alam yg mengakibatkan permukaan bumi selalu berubah

Ahmad Hikam fahrezi
Ahmad Hikam fahrezi
6 bulan yang lalu

pada suatu desa ada seorang kancil dan kancil itu mengambil wortel

Nadia Novi Syahilia
Nadia Novi Syahilia
6 bulan yang lalu

Selamat siang, saya mau nge-spill buku cerita yang telah saya selesaikan di bulan oktober ini. kisah seorang wanita di jaman dahulu yang di besarkan di Batavia. ia memiliki kekasih Yang berperan dalam bangsa, dan harus di tinggal ke Borneo dengan keterpaksaan. ia sangat sedih. Ia berusaha mencari pekerjaan yang bisa memenuhi kebutuhan dia sendiri. ia bernama Ningsih. Namun, naas nasib si Ningsih, ia mendapatkan kabar bahwa sang kekasih meninggal akibat membela negara. Tiap-tiap hari ia memikirkan sang kekasih, sampai ini berpikir "apakah aku harus menyusulinya? dan membuktikan bahwa dia benar-benar tiada?" karena memang pada saat itu banyak wanita yang menggoda pria untuk kemerdekaan negara nya sendiri. Akhirnya dia hidup sendiri dengan kekacuan hidupnya. Buku yang saya baca tersebut berjudul "RELUNG WAKTU" by Dede Pratiwi yang rilis pada tanggal 15 April 2019. Sekian, terima kasih.

Ardhan Fahrizal
Ardhan Fahrizal
6 bulan yang lalu

Hari ini aku membaca buku cerita menaklukan ikan hiu di tantangan baca jakarta hari ke 4..

Syahgita Ulan Wibisono
Syahgita Ulan Wibisono
6 bulan yang lalu

Kokiwa dan sapi - sapinya Kokiwa tidak bisa menghitung sapi-sapinya jadi dia memasangkan satu sapi dengan satu batu. Tapi semakin lama sapinya semakin banyak, jadi kokiwa belajar menghitung dengan bilangan.

Raisa Indah Aprilia
Raisa Indah Aprilia
6 bulan yang lalu

selir raja ingin mengenyahkan permaisuri memerintah kan patihnya untuk membuang permaisuri ke hutan. setelah beberapa bulan sang permaisuri melahirkan anak laki-laki cindelaras

Azalea Ashilla Arafat
Azalea Ashilla Arafat
6 bulan yang lalu

simbol-simbol pancasila ada lima yaitu 1.cahaya berbentuk bintang 2.rantai bewarna kuning keemasan 3.pohon beringin berwarna hijau 4.kepala banteng 5.padi dan kapas

Agenda Hari Ini