JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Zhafira azzalea
Zhafira azzalea
5 bulan yang lalu

novel moon flower, cerita ini mengisahkan tentang gadis SMA bernama nao yang cantik dan pintar namun dia sering di bully oleh teman-teman nya sampai suatu hari dia bertemu zayyen, seseorang yang bisa membantu nya saat bersosialisasi di sekolah hingga akhirnya nao jatuh cinta pada zayyen

stefani juan chalysta putri
Stefani juan chalysta putri
5 bulan yang lalu

saya membaca buku cerita berjudul kangguru, buku ini menceritakan kangguru yang berasal dari Australia, nah cerita kangguru ini juga dapat mengetahui tentang kantup nya itu, jadi sampai sini aja yaa

Najla Maulida Shofa
Najla Maulida Shofa
5 bulan yang lalu

cerita yang ku baca hari ini adalah Rara Beruk:sastra itu mengungkapkan kehidupan suatu masyarakat, masyarakat desa ataupun masyarakat kota

Angellita humendru
Angellita humendru
5 bulan yang lalu

seorang pianis yang handal dan berbakat karna tak mengenal lelah dan selalu berada di dalam melody. semua itu berkat ibunya sekaligus guru piano yang mengajarkan nya, namun kehidupannya kini berubah karna sang ibu meninggal dunia. sejak itu mental nya hancur dan membuat ia tak dapat mendengarkan suara piano lagi meskipun pendengaran nya sangat baik, ia tak pernah menyentuh piano lagi. suatu hari ia diajak oleh sahabat masa kecilnya untuk menemani bertemu dengan seorang gadis cantik tepatnya di bulan April. pertemuannya dengan gadis yang bermain biola dengan gayanya sendiri yang bebas membuat dia kini perlahan berubah dan membuat kehidupannya berwarna. sejak itu ia sedikit demi sedikit mulai memiliki tujuan baru

Nuwaira Ayesha
Nuwaira Ayesha
5 bulan yang lalu

1. Cilukba! 2. sayangi hewan

RAVKA Alfahrainza Hasibuan
RAVKA Alfahrainza Hasibuan
5 bulan yang lalu

hari ini saya membaca buku berjudul sikancil yang sangat cerdas buku tersebut menceritakan sikancil yang cerdas dan si monyet yang sombong,sang monyet sombong karena dia bisa memanjat pohon pisang dan mengambil pisang dan ia pamer kepada sikancil lalu sang kancil membuat sang monyet merasa kesal lalu,sang monyet melempari pisang kepada sikancil,lalu sang kancil pergi membawa sebuah pisang yang dilemparkan oleh sang monyet

Arya Abimanyu Hibatullah
Arya Abimanyu Hibatullah
5 bulan yang lalu

Buku cerita Malin Kundang Isinya tentang anak laki-laki yang bernama Malin yang tinggal bersama ibunya saat sudah besar Malin bekerja di kapal pedagang, Karena pekerjaannya yang bagus ia diangkat menjadi nahkoda di kapal tersebut hingga dia menjadi sukses. Lalu kapal ia berlabuh ke kampung halamannya dia tidak pernah melupakan ibunya namun dia malu jika istrinya mengetahui bahwa ibunya adalah orang tua dengan pakaian yang kumuh. Lalu ia berkata ke ibunya kalo dia bukan anaknya ibu nya menjadi sakit hati dan menangis. Lalu ibu Malin berdoa kepada tuhan agar menghukum anaknya. Terjadi badai besar yang menerjang kapal malin sampai seluruh isinya hancur berhamburan. Serpihan kapal tersebut menjadi batu karang termasuk sosok Malin yang sedang bersimpuh