JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Dhafin Arrayan
Dhafin Arrayan
5 bulan yang lalu

Buku tentang para pahlawan di Indonesia.

Hasna Nadziful Veda
Hasna Nadziful Veda
5 bulan yang lalu

Pasang surut dalam hidup sangat penting untuk membuat kita terus maju. menurut saya kata motivasi itu manarik,agar kita terus semangat dan tidak mudah menyerah untuk masa depan

Putra Gabriel Simangunsong
Putra Gabriel Simangunsong
5 bulan yang lalu

baca buku cerita rakyat"bawang merah dan bawang putih"

Zhian putra hamzah
Zhian putra hamzah
5 bulan yang lalu

baca buku sejarah tentang pahlawan

Muhamad sarmili
Muhamad sarmili
5 bulan yang lalu

pemimpin dan kepemimpinan

AKAISHA GHAISANI TSURAYYA
AKAISHA GHAISANI TSURAYYA
5 bulan yang lalu

Hari ini saya membaca buku berjudul "Fun Encyclopedia Fauna Air Nusantara", karya Fabianus Bayu, dan diterbitkan oleh Elex Media Komputindo Dalam buku ini dibahas 15 hewan air yang diantaranya sudah dilindungi, mulai dari Hiu tikus, dugong, raja laut, capung banggai, moncong babi hingga labi-labi yang ada di Indonesia. Ikan raja laut yang dapat kita temukan di perairan manado hingga perairan biak dan perairan raja ampat, memiliki keunikan. Salah satunya memiliki sirip berdaging. Sirip ini memanjang dari tubuh dan dapat bergerak bergantian, seakan-akan seperri langkah kaki satwa darat. Ikan ini juga memiliki sendi berengsel pada tengkorak yang memungkinkan rahang satwa jni terbuka lebar sehingga mereka dapat memangsa hewan yang besar. Hiu tikus adalah ikan hiu oseanik yang dapat dijumpai di perairan pantai hingga laut lepas. Hiu tikus jni saat ada dalam rahim ibunya, ia memiliki kecenderungan memakan telur saudaranya sendiri. Satwa ini berburu dengan cara memcut mangsanya hingga pingsan dengan ujung bagian atas ekornya. Spesies hiu ini umumnya akan menghindari dan tidak menyerang manusia.

Winsha aira pramesty
Winsha aira pramesty
5 bulan yang lalu

hari ini aku membaca buku novel its my bedroom karya bella yang saya pinjam di perpustakaan sekolah

Shakira Adeeva Lubna
Shakira Adeeva Lubna
5 bulan yang lalu

Hari ini saya membaca buku berjudul "Aku Tidak Suka Marah" Karya Nurhayati Pujiastuti Buku ini bercerita tentang adik kakak bernama Ali dan Nadia. Suatu pagi Nadia bangun tidur, dan tidak mendapati Ibu dan Kakaknya. Ternyata Ibu dan Kakaknya dari pasar, kemudian pulang membawa kue donat. Ali membuka bungkusan kue donat, dan memberikan satu donat keju kepada Nadia. Sedangkan Ali memakan donat coklatnya. Ternyata Nadia marah dan tidak mau memakan donat kejunya, dia ingin donat coklat yang dimakan Ali. Ali pun membagikan donat coklat miliknya kepada Nadia. Tidak lama kemudian, Ali mengeluarkan mainan dari dalam sakunya. Tiba-tiba Nadia merengek dan merebut mainan milik Ali. Kemudian mainan Alipun terjatuh, dan pecah. Ali pun merasa sedih. Kemudian Ibu meminta Nadia untuk meminta maaf kepada Ali. Nadia berdiri di depan kakaknya untuk meminta maaf. Ia berusaha membujuk Ali dengan membawa kue coklat untuk Ali. Akhirnya Ali pun keluar kamar. Dan Nadia segera memeberikan kue itu untuk Ali dan berkata " Kata Ibu tidak boleh marah." Dan Ali pun tersenyum.

Bunga Ramades Qirani sakti
Bunga Ramades Qirani sakti
5 bulan yang lalu

aku hari ini membaca buku ips

Agenda Hari Ini